Cara Install Koplayer di Laptop dan Komputer Windows

Bagaimana Cara Menginstall Game Koplayer di komputer sistem operasi Windows? Tutorial kali ini saya akan membahas install software koplayer agar bisa terinstall dan berjalan sempurna di komputer maupun laptop. Koplayer adalah emulator android untuk komputer pc maupun laptop seperti halnya Bluestacks yang lebih dulu populer. Koplayer dikhususkan bagi pengguna PC untuk dapat memainkan Game Android kesayangan mereka pada komputer.

Jika sobat kesulitan mengontrol game di ponsel dengan tampilan layar yang kecil, ini bisa menjadi solusi terbaik. Karena sobat akan puas dengan tampilan layar lebar di monitor pc atau laptop. Koplayer juga sudah mendukung navigasi menggunakan keyboard dan joystick, yang memudahkan sobat mengontrol game tanpa menyentuh layar lagi. seperti bermain game online pada komputer.

Adapun spesifikasi untuk dapat menjalankan Koplayer adalah sebagai berikut:


Minimum System Requirements
Processor: 1.5 GHz Intel Core 2 Duo or AMD Athlon Processor (atau lebih tinggi)
Video Memory: 128MB Video Card with DirectX 9 compatible drivers ("GeForce3" atau lebih tinggi)
RAM: 2 GB (recommended 4 GB)
Hard Drive Space:: 10 GB
Operating System: Windows XP / Win 7 / Win 8 / Win 10

Apabila komputer sobat sudah memenuhi syarat diatas langsung saja download softwarenya disini: Download Koplayer Gratis 288 MB.
Setelah terdownload, silahkan lakukan penginstallan pada komputer. Untuk langkah ini saya skip, karena sangat mudah menginstallnya, tinggal di next dan next saja.


1. Buka Aplikasi Koplayer

Tampilan loadingnya seperti dibawah, loading line warna pink dan ada logo kumbang pink sebagai ciri khas koplayer. Pastikan saat membuka aplikasi ini komputer sobat sudah terhubung internet, apabila tidak akan terjadi error.

2. Tampilan Home Screen Koplayer

Setelah sukses terinstall, inilah tampilan utama dari aplikasi ini. mirip seperti halaman awal Bluestacks 2.0, tapi lebih simpel dan navigasinya juga lebih mudah.

3. Login Akun Google

Saat pertama masuk, sobat harus mengkonfigurasikan akun google ke Play Store agar semua aplikasi android yang akan sobat install nantinya akan otomatis terkoneksi dengan akun google milik sobat. Klik menu Play Store, apabila sudah memiliki akun google, tekan tombol Existing kemudian masukan email dan password sobat. Saat masuk ke langkah Set up payment info, jangan pilih apa-apa langsung di skip saja.

Baca juga: Cara Download Video dan Gambar Instagram dengan Smartphone Android

4. Install Aplikasi di Google Play Store

Setelah proses konfigurasi Gmail selesai, sobat akan dialihkan ke halaman Google Play Store untuk mendownload Apk pertama di Koplayer. Langkah downloadnya sama seperti kita mendownload di Ponsel Android biasa. Hanya saja saat ini kita menggunakan komputer.
Koplayer juga sudah mendukung Nah demikianlah tutorial singkat tentang cara install koplayer di komputer, semoga bermanfaat. Terimakasih telah berkunjung di blog Cara Beta.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Install Koplayer di Laptop dan Komputer Windows"

Post a Comment